Skip to main content

Doa Kegiatan Kepolisian Lainnya

Doa Kegiatan Kepolisian Lainnya - Hi friends, I hope you are all in good healthDOA ISLAM, In the article you are reading this time with the title Doa Kegiatan Kepolisian Lainnya, We have prepared this article well for you to read and take information in it. hopefully the contents of the post Artikel Doa Upacara, what we write you can understand. ok, happy reading.

Title : Doa Kegiatan Kepolisian Lainnya
link : Doa Kegiatan Kepolisian Lainnya

read also


Doa Kegiatan Kepolisian Lainnya

DOA PENANDATANGANAN MOU POLRES KEBUMEN DENGAN INI
JUMAT, 12 AGUSTUS 2022

الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ أَنْعَمَنَا بِنِعْمَةِ اْلإِيْمَانِ وَاْلإِسْلاَمِ. وَنُصَلِّيْ وَنُسَلِّمُ عَلَى خَيْرِ اْلأَنَامِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ أَمَّا بَعْدُ

Allohuma Ya Allah, Ya Rahman Ya Rahim
Puji syukur kami haturkan kehadirat-Mu, karena hanya atas rahmat dan ridha-Mu hari ini Engkau himpun kami pada kegiatan Penandatanganan MoU antara Polres Kebumen dengan Ikatan Notaris Indonesia Daerah Kedu Selatan. Karuniakan kelancaran dan keberkahan pada kegiatan yang kami selenggarakan, agar nota kesepahaman yang kami sepakati dapat mengeratkan semangat kebersamaan diantara kami dalam menjalin kemitraan antara Polri dengan Ikatan Notaris Indonesia.

Ya Allah Yang Maha Kuasa
Jadikan kegiatan penandatanganan ini sebagai momentum bagi kami untuk lebih mengeratkan jalinan silaturahmi dan persaudaraan diantara kami dalam menjalankan tugas dan peran kami. Ya Allah, kokohkan keimanan kami, tanamkan sifat amanah dalam diri kami, agar kejujuran dan keikhlasan senantiasa mengiringi setiap langkah pengabdian kami.

Ya Allah Yang Maha Bijaksana
Tunjukkanlah kepada kami jalan kebenaran yang Engkau ridhai, serta tuntun dan kuatkan kami untuk memilih jalan yang lurus lagi terpuji. Bimbinglah kami untuk saling menasihati dalam keimanan dan ketaatan, serta jauhkan kami dari segala kecurangan dan perilaku sewenang-wenang.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengampun lagi Maha Mengabulkan Segala Doa
Ampuni dosa dan kesalahan kami, kedua orang tua kami, guru kami, serta pada syuhada yang gugur mendahului kami. Ya Rabbi, berkahi kehidupan dunia kami, serta muliakan kami di akhirat nanti.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA PENUTUPAN BINTRA DAN PEMBARETAN BAJA POLRI 2022
JUMAT, 12 AGUSTUS 2022

الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ، وَبِهِ نَسْتَعِيْنُ عَلَى أُمُورِ الدُّنْيَا وَالدِّينِ، وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلىَ أَشْرَفِ الـمُرْسَلِينَ وَعَلىَ آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْـمَـعِينَ، أَمَّا بَعْدُ

Allahu Ya Rahman Ya Rahim, Tuhan Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang,
Puji dan syukur tiada henti kami sanjungkan kehadirat-Mu wahai dzat yang mengatur segala urusan hamba-Nya, karena hanya atas kemurahan dan kasih sayang-Mu, hari ini kami dapat menyelesaikan rangkaian kegiatan pembinaan tradisi dan pembaretan Bintara Remaja Polres Kebumen. Karuniakan keberkahan pada acara yang kami selenggarakan, agar nilai luhur dan semangat pengabdian dapat kami tanamkan.

Ya Allah yang Maha Membimbing,
Melalui kegiatan pembinaan tradisi ini, semoga engkau eratkan simpul kebersamaan dan persaudaraan diantara kami. Tuntun dan arahkan kami pada jalan pengabdian yang Engkau ridhai. Hadirkan ketulusan dan keikhlasan dalam jiwa kami agar semangat presisi menjadi penggerak langkah kami dalam memberikan pelayanan dan menunaikan tugas-tugas Kepolisian.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Perkasa,
Curahkan keberkahan pada institusi Polri yang kami cintai. Kuatkan keimanan kami dalam pelaksanaan tugas kami untuk mewujudkan rasa aman, memelihara ketenteraman, dan menegakkan keadilan. Ya Rabbi, arahkan langkah kami dalam mewujudkan lingkungan birokrasi yang bersih dan bebas dari segala praktik pungli, korupsi, dan kolusi.

Ya Allah yang Maha Pengampun,
Ampunilah dosa kami, kedua orang tua kami, para pemimpin dan pendahulu kami; serta terimalah doa dan permohonan kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA PEMBUKAAN BINTRA DAN PEMBARETAN BAJA POLRI 2022
RABU, 10 AGUSTUS 2022

الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ أَنْعَمَنَا بِنِعْمَةِ اْلإِيْمَانِ وَاْلإِسْلاَمِ. وَنُصَلِّيْ وَنُسَلِّمُ عَلَى خَيْرِ اْلأَنَامِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ أَمَّا بَعْدُ

Allohuma Ya Allah, Ya Rahman Ya Rahim
Puji syukur kami haturkan kehadirat-Mu, karena hanya atas rahmat dan ridha-Mu hari ini kami berkumpul bersama pada kegiatan pembukaan pembinaan tradisi bhayangkara Polri dan pembaretan bintara remaja Polres Kebumen. Karuniakan kemudahan dan kelancaran pada kegiatan yang kami selenggarakan, agar materi pembekalan yang disampaikan dapat diterima dengan baik dan menambah pengetahuan.

Ya Allah Yang Maha Kuasa
Jadikan kegiatan pembinaan tradisi yang kami selenggarakan ini menjadi amal ibadah disisi-Mu. Karuniakan kepada kami pemahaman yang benar, agar tepat dalam mengambil keputusan serta adil dalam menentukan tindakan Kepolisian. Ya Allah, tumbuhkan sifat amanah dalam diri kami, agar kejujuran dan keikhlasan senantiasa hadir dan menjadi penggerak dalam setiap langkah pengabdian kami.

Ya Allah Yang Maha Melindungi,
Naungilah langkah pengabdian kami, dalam menunaikan tugas dan tanggung jawab Kepolisian. Jaukanlah kami dari rasa malas, lalai, serta kecurangan dan perilaku sewenang-wenang. Ya Rabbi, kuatkan kami dalam meniti jalan yang Engkau ridhai, dan muliakan kami di akhirat nanti.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengampun
Ampuni dosa dan kesalahan kami, kedua orang tua kami, guru kami, serta pada syuhada yang gugur mendahului kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA KEGIATAN GOES TIPIS-TIPIS KAPOLRES KEBUMEN DAN BHAYANGKARI
SABTU, 23 JULI 2022

الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ أَنْعَمَنَا بِنِعْمَةِ اْلإِيْمَانِ وَاْلإِسْلاَمِ. وَنُصَلِّيْ وَنُسَلِّمُ عَلَى خَيْرِ اْلأَنَامِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ أَمَّا بَعْدُ

Allohuma Ya Allah, Ya Rahman Ya Rahim
Puji syukur tiada henti kami haturkan kehadirat-Mu, karena hanya atas limpahan rahmat dan hidayah-Mu, hari ini Engkau pertemukan kami pada kegiatan Goes Tipis-Tipis Polres Kebumen bersama Bhayangkari. Naungkanlah perlindungan dan karuniakan keberkahan, agar kegiatan yang kami selenggarakan dapat berjalan dengan tertib, lancar, dan dapat memberikan kemanfaatan.

Ya Allah, Yang Maha Mengetahui
Melalui kegiatan bersepeda ini semoga Engkau rekatkan semangat kebersamaan dan kekeluargaan diantara kami agar kami dapat bekerja sama dan saling mendukung dalam pelaksanaan tugas-tugas kepolisian untuk mewujudkan lingkungan yang aman, tertib, kondusif, dan sejahtera.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Bijaksana
Tuntun dan bimbinglah kami dalam menapaki jalan pengabdian yang Engkau ridhoi. Arahkan kami dalam membangun kepribadian Polri yang Presisi agar professional dan adil dalam menjalankan peran-peran Kepolisian. Ya Rabbi, karuniakan kejujuran dan ketulusan pada setiap anggota Polri agar makin dipercaya dan dicintai masyarakat,

Ya Allah Ya Ghaffar, Tuhan Yang Maha Pengampun
Ampunilah segala dosa dan kekeliruan kami, kedua orang tua, guru kami, serta para pemimpin dan pendahulu kami. Perkenankanlah doa dan permohonan kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA BINLUH TERTIB BERLALU LINTAS POLRES KEBUMEN
AHAD, 8 JULI 2022


الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ أَنْعَمَنَا بِنِعْمَةِ اْلإِيْمَانِ وَاْلإِسْلاَمِ. وَنُصَلِّيْ وَنُسَلِّمُ عَلَى خَيْرِ اْلأَنَامِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ أَمَّا بَعْدُ

Ya Allah Yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang,
Puji tasyakur tiada henti kami haturkan kehadirat-Mu, karena hanya atas limpahan rahmat dan taufik-Mu hari ini Engkau pertemukan kami pada Kegiatan Pembinaan dan Penyuluhan Tertib Berlalulintas dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022. Karuniakan kelancaran dan keberkahan pada kegiatan yang kami selenggarakan, agar setiap edukasi yang kami berikan dapat memberikan kemanfaatan bagi masyarakat.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Mengetahui,
Bimbing dan tuntunlah kami dalam memberikan pembinaan dan penyuluhan kepada masyarakat. Lapangkan hati kami, santunkan lisan kami, serta muliakan akhlak dan perilaku kami dalam memberikan edukasi berlalulintas kepada masyarakat untuk menumbuhkan kesadaran tertib berlalu lintas.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Kuasa,
Karuniakan kepada kami taufik dan hidayah-Mu, agar kami dapat menjaga keamanan, ketertiban, keselamatan dan kelancaran lalu lintas. Terangi langkah pengabdian kami dalam mewujudkan kepribadian Polri yang Presisi, agar tangguh dan jujur dalam bertugas, serta santun dalam memberikan layanan Kepolisian.

Yaa Allah Yang Maha Pengampun,
Ampunilah dosa kami, kedua orang tua kami, guru kami, serta para pemimpin dan pendahulu kami. Ya Allahu Ya Mujib, perkenankan doa dan permohoman kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA DIALOG KAPOLRES KEBUMEN DENGAN WARTAWAN
JUMAT, 29 APRIL 2022

الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ، وَبِهِ نَسْتَعِيْنُ عَلَى أُمُورِ الدُّنْيَا وَالدِّينِ، وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلىَ أَشْرَفِ الـمُرْسَلِينَ وَعَلىَ آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْـمَـعِينَ، أَمَّا بَعْدُ

Allahu Ya Rahman Ya Rahim, Tuhan Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang,
Segala puji tasyakur kami haturkan kehadirat-Mu wahai dzat yang mengatur segala urusan hambanya-Nya, karena hanya atas kemurahan dan kasih sayang-Mu di bulan yang penuh barokah ini Engkau himpun kami pada kegiatan Dialog Kapolres Kebumen dengan wartawan dan insan media. Karuniakan keberkahan pada acara yang kami selenggarakan, agar semangat kebersamaan dapat kami lestarikan.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Terpuji,
Hanya kepada Engkau segala pujian dan doa pengharapan kami pohonkan; semoga Engkau anugerahkan kepada kami kesehatan yang menopang amal kebaikan, kebahagiaan yang menuntun hati kepada keimanan, serta keluasan rejeki yang Engkau berkahi.

Ya Allah Yang Maha Mengetahui
Karuniakan kepada kami para penggiat media dengan keteguhan iman, kejernihan pemikiran, serta kesantunan dalam tutur kata dan penulisan, agar setiap penggalan informasi, kabar, dan berita yang kami sampaikan dapat memberikan kebaikan dan kemanfaatan bagi masyarakat. Ya Rabbi, bimbing langkah kami dalam petunjukmu, dan jauhkan kami dari perbuatan tercela, ghibah, dan adu domba.

Ya Allahu Ya ghafar, Tuhan Yang Maha Pengampun
Ampunilah segala dosa dan kesalahan kami, kedua orang tua kami, guru kami, serta para pemimpin dan pendahulu kami. Hanya kepada Engkau kami menyembah dan memohon ampunan. Perkenankan pinta kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA PENGANTAR TUGAS KAPOLRES KEBUMEN
SENIN, 9 MEI 2022

الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ أَنْعَمَنَا بِنِعْمَةِ اْلإِيْمَانِ وَاْلإِسْلاَمِ. وَنُصَلِّيْ وَنُسَلِّمُ عَلَى خَيْرِ اْلأَنَامِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ أَمَّا بَعْدُ

Ya Allah Yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang,
Dengan Asma-Mu yang Agung, kami sanjungkan segala puji tasyakur kahadirat-Mu, karena hanya atas limpahan rahmat dan taufiq-Mu, hari ini kami dapat berkumpul bersama untuk menghaturkan untaian kata selamat, doa, dan penghargaan kepada Kapolres Kebumen, AKBP Piter Yanottama, S.H., S.I.K., M.H. atas bimbingan, dedikasi, dan keteladanan yang beliau tuntunkan selama menjabag di Polres Kebumen.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Kuasa,
Sungguh hanya atas kehendak dan pertolongan-Mu, masa kepemimpinan AKBP Piter Yanottama, S.H., S.I.K., M.H. selaku Kapolres Kebumen dapat ditunaikan dengan sangat baik, berprestasi, lagi mengesankan. Telah banyak catatan prestasi, inovasi, dan terobosan kreatif yang Beliau torehkan di Polres Kebumen. Maka jadikanlah seluruh kinerja dan pengabdian Beliau, sebagai amal shalih yang diterima disisi-Mu.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Membimbing,
Karuniakan taufik dan hidayah-Mu, agar kami dapat mengambil keteladanan yang baik dari para pemimpin kami. Tanamkan kepribadian Polri yang Presisi, agar kami tangguh dalam menjalan tugas Kepolisian serta jujur dan santun dalam memberikan pelayanan. Ya Rabbi, karuniakan keselamatan dan keberkahan pada institusi Polri yang kami cintai.

Yaa Allah Yang Maha Pengampun,
Ampunilah dosa kami, kedua orang tua kami, guru kami, serta para pemimpin dan pendahulu kami. Ya Allahu Ya Mujib, perkenankan doa dan permohoman kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA APEL PENGAMANAN MALAM 1 SYAWAL 1443H/2022M
Ahad, 1 Mei 2022

الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ أَنْعَمَنَا بِنِعْمَةِ اْلإِيْمَانِ وَاْلإِسْلاَمِ. وَنُصَلِّيْ وَنُسَلِّمُ عَلَى خَيْرِ اْلأَنَامِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ أَمَّا بَعْدُ

Allohuma Ya Allahu Ya Karim, Tuhan Pemilik Segala Kemuliaan
Di penghujung Bulan Ramadhan yang Engkau Berkahi, kami tundukkan wajah dan batin kami, melantunkan sanjungan puji tasyakur kehadirat-Mu karena hanya atas hidayah dan pertolongan-Mu hari ini kami berhimpun bersama untuk melaksanakan Apel Pengamanan Malam 1 Syawal 1443H/2022M di Pendopo Kabupaten Kebumen. Tumbuhkan keikhlasan dalam amalan kami, agar kami menjadi insan yang bertakwa dihadapan-Mu.

Ya Allah Ya Ghaffar, Tuhan Yang Maha Pengampun
Ampuni segala dosa dan kekeliruan kami; baik yang tersembunyi maupun diketahui, baik yang kami sadari maupun yang tidak kami sadari. Ampuni kelemahan dan kelalaian kami, yang terkadang tanpa sadar tertawan dalam kemaksiatan. Ya Allah, hanya kepada Engkaulah kami berharap, dan hanya kepada Engkau kami pohonkan ampunan.

Ya Allah Ya Muhaiminu Ya Salam
Kami sadari sepenuhnya betapa rapuhnya kami, jika tanpa hidayah dan bimbingan dari-Mu. Karena itu, kuatkan keimanan dan ketakwaan kami dalam menjalankan tugas dan amanah yang kami emban. Anugerahkan kepada kami kesehatan, keselamatan, dan kekuatan iman dalam menjaga keamanan dan ketertiban guna mewujudkan ketenteraman masyarakat.

Ya Rabbi, sejahterakan kehidupan kami di dunia, muliakan kehidupan kami di akhirat, dan masukkan kami kedalam golongan orang-orang yang Engkau ridhoi.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA PAPARAN LAPORAN SATUAN KAPOLRES KEBUMEN
SABTU, 14 MEI 2022

اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِي هَدَانَا لِهٰذَا وَمَا كُنَّا لِنَهْتَدِيَ لَوْلَا أَنْ هَدَانَا اللّٰهُ ، اَشْهَدُ اَنْ لۤا اِلٰهَ اِلَّا اللهُ وَاحْدَهُ لَاشَرِيْكَ لَهُ، وَ اَشْهَدُ اَنَّ مُحَمَّدً عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ، لَا نَبِيَّ بَعْدَهُ.

Ya Allah, Ya Rahman Ya Rahim
Dengan Asma-Mu yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang, kami sanjungkan puji tasyakur kahadirat-Mu, karena hanya atas karunia-Mu, hari ini Engkau perkenankan kami untuk berkumpul bersama mengikuti arahan dan pemaparan Laporan Kesatuan dalam rangka serah terima jabatan Kapolres Kebumen dari AKBP Piter Yanottama, S.H., S.I.K., M.H. kepada AKBP Burhanudin, S.H., S.I.K., M.H. Karuniakan keberkahan pada acara yang kami selenggarakan agar dapat menghadirkan kebaikan dan kemanfaatan bagi institusi Kepolisian.

Ya Allah, Yang Maha Kuasa
Atas bimbingan dan pertolongan-Mu, berbagai kegiatan dan tugas-tugas Kepolisian dapat kami tunaikan dengan tertib dan baik. Juga beragam terobosan kreatif dan inovasi yang diterapkan, terbukti mampu mengimbangi tuntutan perkembangan teknologi digital, sehingga seluruh layanan Kepolisian dapat diberikan kepada masyarakat dengan cepat dan akurat.

Ya Allah, Yang Maha Membimbing
Karuniakanlah keberkahan kepada kami anggota Polres Kebumen. Kuatkan keimanan kami, sehatkan raga dan nurani kami, agar kami senantiasa tulus dan jujur dalam menjalankan tugas dan fungsi Kepolisian. Ya Rabbi, tuntun langkah kami di jalan yang Engkau ridhai, serta jauhkan kami dari segala kejahatan dan kedurhakaan.

Ya Allahu Ya Ghaffar, Tuhan Yang Maha Pengampun
Ampunilah segala dosa dan kesalahan kami, kedua orang tua, guru kami, serta para pemimpin dan pendahulu. Perkenankan doa dan permohonan kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA TRADISI PEDANG PORA PENGHANTARAN KAPOLRES KEBUMEN
SABTU, 14 MEI 2022

الْحَمْدُ ِللهِ وَكَفَى، وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلىَ رَسُولِهِ الْـمُصْطَفَى، وَعَلىَ آلِهِ وَصَحْبِهِ وَمَنِ اهْتَدَى، أَمَّا بَعْدُ

Ya Allah Tuhan Yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang
Tiada henti kami sanjungkan segala puji tasyakur kahadirat-Mu, karena hanya atas karunia yang Engkau anugerahkan kepada kami, di hari yang penuh bahagia ini kami berhimpun bersama untuk memberikan penghargaan, serta lantunan doa dan harapan Kepada AKBP Piter Yanottama, S.H., S.I.K., M.H. atas pengabdian dan dedikasi yang Beliau torehkan di Polres Kebumen.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Mengetahui
Tiada terasa 1 tahun 5 bulan Beliau membersamai kami, menyertai langkah demi langkah tapak pengabdian kami. Tulus dalam memberikan bimbingan dan arahan, santun dan ramah dalam membangun nuansa kekeluargaan, serta bijaksana dalam langkah dan keputusan. Oleh karena itu Ya Allah, jadikan setiap kinerja yang Beliau tunaikan sebagai amal shalih yang diterima disisi-Mu.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Bijaksana
Karuniakanlah kemudahan dan keberkahan kepada kami anggota Polres Kebumen, agar kami dapat meneladani kebaikan para pemimpin kami. Kuatkan raga dan keimanan kami, agar kami dapat menjalankan tugas dan tanggung jawab jabatan dengan baik, jujur, dan hanya mengharapkan keridhaan-Mu.

Ya Rabbi, pertemukan kami dalam ruang-ruang yang Engkau berkahi, serta iringi langkah perpisahan kami dengan ampunan dan keridhaan-Mu.

Ya Allahu Ya Mujib, Tuhan Yang Maha Mengabulkan Segala Doa; Kiranya Engkau perkenankan doa dan permohonan kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA KENAL PAMIT KAPOLRES KEBUMEN DENGAN FORKOPIMDA KEBUMEN
SABTU, 14 MEI 2022

اَلْحَمْدُ ِللهِ الَّذِي هَدَانَا لِهٰذَا وَمَا كُنَّا لِنَهْتَدِيَ لَوْلَا أَنْ هَدَانَا اللّٰهُ ، اَشْهَدُ اَنْ لۤا اِلٰهَ اِلَّا اللهُ وَاحْدَهُ لَاشَرِيْكَ لَهُ، وَ اَشْهَدُ اَنَّ مُحَمَّدً عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ، لَا نَبِيَّ بَعْدَهُ

Ya Allah Ya Rahman Ya Rahim
Kami panjatkan puja dan puji syukur kehadirat-Mu, karena hanya atas nikmat yang Engkau karuniakan kepada kami, malam ini Engkau pertemukan kami pada acara Kenal Pamit dalam rangka Serah Terima Jabatan Kapolres Kebumen dari AKBP Piter Yanottama, S.H., S.I.K., M.H. kepada AKBP Burhanudin, S.H., S.I.K., M.H. Karuniakan kelancaran dan keberkahan pada kegiatan yang kami selenggarakan.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Mulia

Tiada henti nikmat dan karunia yang Engkau anugerahkan kepada kami; juga bimbingan, kemudahan, dan pertolongan yang senantiasa mengiringi langkah pengabdian kami. Karena itu Ya Allah, tuntun dan arahkan hati kami agar dapat mensyukuri setiap anugerah yang Engkau beri; agar dapat menjadikan pangkat dan jabatan yang kami sandang, juga limpahan rejeki yang kami miliki sebagai penggerak amal ibadah kami.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Mempersatukan
Kuatkan sinergitas dan soliditas diantara kami, agar kami dapat saling bekerja sama untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat, memelihara keamanan dan ketertiban, serta mewujudkan keadilan dan ketenteraman di Wilayah Kabupaten Kebumen. Ya Rabbi, tautkan simpul keimanan diantara kami, agar setiap perpisahan yang ada pada kami, tak membatasi semangat kekerabatan diantara kami.

Ya Allahu Ya Ghafar, Tuhan Yang Maha Pengampun,
Ampunilah dosa kami, kedua orang tua kami, guru kami, serta para pemimpin dan pendahulu kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA APEL SATKAMLING POLRES KEBUMEN
Kamis, 24 Maret 2022

الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ أَنْعَمَنَا بِنِعْمَةِ اْلإِيْمَانِ وَاْلإِسْلاَمِ. وَنُصَلِّيْ وَنُسَلِّمُ عَلَى خَيْرِ اْلأَنَامِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ أَمَّا بَعْدُ

Ya Allah Yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang,
Dengan mengucapkan puji serta syukur kehadirat-Mu atas segala rahmat dan karunia yang telah Engkau limpahkan kepada kami, hari ini kami dapat berkumpul bersama melaksanakan Apel Satuan Keamanan Lingkungan di halaman Mapolres Kebumen. Karuniakan kelancaran dan keberkahan pada kegiatan yang kami selenggarakan.

Ya Allah Tuhan Yang Maha Agung,
Jadikanlah pelaksanaan apel ini sebagai wujud kesungguhan kami dalam menyelenggarakan keamanan dan ketertiban di tiap-tiap Rukun Tetangga. Teguhkan keimanan kami, kuatkan jiwa raga kami dalam menumbuhkan kesadaran dan kewaspadaan terhadap keamanan serta penegakkan peraturan lingkungan.

Ya Allah Yang Maha Kuasa,
Karuniakan kepada kami taufik dan hidayah-Mu, agar terarah tempuhan jalan pengabdian yang kami tunaikan. Dekatkan kami pada tuntunan yang Engkau ridhai, serta jauhkan kami dari perilaku yang melanggar. Ya Rabbi, karuniakan kepada kami keselamatan, keamanan, dan ketertiban agar kami dapat menata lingkungan yang lebih menenteramkan.

Yaa Allah Yang Maha Pengampun,
Ampunilah dosa kami, kedua orang tua kami, guru kami, serta para pemimpin dan pendahulu kami. Ya Allahu Ya Mujib, perkenankan doa dan permohoman kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا
يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA APEL PENGAMANAN KEBUMEN INTERNATIONAL EKSPO 2022
JUMAT, 24 JUNI 2022

الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ أَنْعَمَنَا بِنِعْمَةِ اْلإِيْمَانِ وَاْلإِسْلاَمِ. وَنُصَلِّيْ وَنُسَلِّمُ عَلَى خَيْرِ اْلأَنَامِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ أَمَّا بَعْدُ

Ya Allah Yang Maha Pengasih Lagi Maha Penyayang,
Puji tasyakur senantiasa kami sanjungkan kehadirat-Mu karena hanya atas rahmat dan ridha-Mu hari ini kami berkumpul bersama untuk melaksanakan Apel Pengamanan Kebumen Internasional Ekspo Tahun 2022. Karuniakan keselamatan, kelancaran dan keberkahan, agar kegiatan yang kami selenggarakan dapat berjalan dengan lancar, tertib, aman, serta memberikan kemanfaatan bagi masyarakat.

Ya Allahu Ya Jami’, Tuhan Yang Maha Mempersatukan
Rekatkan simpul sinergitas yang telah terjalin diantara kami, TNI, Polri, Satpol PP, serta dinas dan instansi terkait lain dalam memeliharaan keamanan dan ketertiban selama pelaksanaan Kebumen Internasional Ekspo Tahun 2022 berlangsung. Ya Allah, teguhkan keimanan kami, sehat dan kuatkan jiwa raga kami, serta muliakan akhlak dan perilaku kami agar dapat melaksanakan tugas dengan baik, profesional, dan bertanggung jawab.

Ya Allah Yang Maha Kuasa,
Bimbing dan dekatkan kami pada tuntunan yang Engkau ridhai, serta jauhkan kami dari segala kedurhakaan dan kesesatan. Karuniakan kepada kami taufik dan hidayah-Mu, agar terarah tempuhan jalan yang kami lalui. Ya Rabbi, mampukan kami untuk membangun masyarakat yang madani dalam kerangka keridhoan dan keberkahan-Mu.

Yaa Allah Yang Maha Pengampun,
Ampunilah dosa kami, kedua orang tua kami, guru kami, serta para pemimpin dan pendahulu kami. Ya Allahu Ya Mujib, perkenankan doa dan permohoman kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA HARI ULANG TAHUN PP POLRI KE-23 TAHUN 2022
KAMIS, 30 JUNI 2022

الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ، وَبِهِ نَسْتَعِيْنُ عَلَى أُمُورِ الدُّنْيَا وَالدِّينِ، وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلىَ أَشْرَفِ الـمُرْسَلِينَ وَعَلىَ آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْـمَـعِينَ، أَمَّا بَعْدُ

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang
Segala puji tasyakur senantiasa kami sanjungkan kehadirat-Mu, karena hanya atas rahmat dan karunia-Mu hari ini Engkau himpun kami pada peringatan Hari Ulang Tahun Persatuan Purnawirawan Polri ke-23 Tahun 2022. Karuniakan kelancaran dan keberkahan pada kegiatan yang kami selenggarakan.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Bijaksana
Jadikan momentum Hari Ulang Tahun PP Polri ini sebagai penggerak semangat pengabdian kami untuk terus membantu dan mendukung tugas-tugas Kepolisian dalam memelihara situasi Harkamtibmas yang aman dan kondusif. Karena itu Ya Allah kuatkan keimanan kami, serta tingkatkan pengetahuan dan keterampilan kami agar kami mampu menjawab setiap tantangan tugas dimasa mendatang.

Ya Allah Yang Maha Pemurah
Berikan kepada kami Keluarga Besar PP Polri dengan keselamatan dan kesehatan. Teguhkan keimanan kami, santunkan lisan dan perbuatan kami, serta muliakan akhlak dan kepribadian kami, agar setiap kegiatan yang kami selenggarakan dapat memberikan kemanfaatan bagi masyarakat. Ya Rabbi, tuntunlah langkah dan perbuatan kami untuk senantiasa berada di jalan yang Engkau ridhoi.

Ya Allahu Ya ghafar, Tuhan Yang Maha Pengampun
Ampunilah segala dosa dan kesalahan kami, kedua orang tua kami, guru kami, serta para pemimpin dan pendahulu kami. Hanya kepada Engkau kami menyembah dan memohon ampunan. Perkenankan doa dan permohonan kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA PEMBUKAAN KONTES MOTOR POLRES KEBUMEN
SELASA, 21 JUNI 2022

الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ، وَبِهِ نَسْتَعِيْنُ عَلَى أُمُورِ الدُّنْيَا وَالدِّينِ، وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلىَ أَشْرَفِ الـمُرْسَلِينَ وَعَلىَ آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْـمَـعِينَ، أَمَّا بَعْدُ

Ya Allah Ya Tuhan kami,
Sanjung puji tasyakur kami haturkan kehadirat-Mu, karena hanya atas rahmat dan karunia-Mu, hari ini kami dapat hadir bersama pada Pembukaan Kontes Motor Polres Kebumen dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022. Karuniakan kelancaran dan keberkahan, agar kegiatan yang kami selenggarakan dapat berjalan dengan tertib dan memberikan kemanfaatan bagi masyarakat.

Ya Allahu Ya Jamil, Tuhan Yang Maha Indah
Kiranya Engkau jadikan kontes yang kami selenggarakan ini menjadi pengingat bagi kami untuk senantiasa memuji kebesaran Asma-Mu, agar kami dapat memahami dan mensyukuri setiap anugerah yang Engkau karuniakan kepada kami. Ya Allah, tanamkan sikap inovatif dan kreativitas dalam diri kami, agar kami mampu memunculkan ide dan gagasan baru yang menunjang pelaksanaan tugas-tugas Kepolisian.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Mempersatukan

Hadirkan jiwa dan semangat persatuan dalam diri kami, agar kami menyadari bahwa setiap kompetisi yang kami lalui merupakan sarana untuk mengasah keterampilan dalam diri kami. Hindarkan kami dari sifat iri dan dengki, agar kami mampu menggali potensi dan memperbaiki kekurangan diri. Ya Rabbi, tuntun kami untuk senantiasa berada di jalan yang Engkau Ridhai, serta jauhkan kami dari sifat membanggakan diri.

Ya Allahu Ya Ghafaru Ya Mujib, Tuhan Yang Maha Pengampun lagi Menerima Doa
Ampunilah segala dosa dan kekhilafan kami; serta himpunlah kami bersama dengan orang-orang shalih yang Engkau Ridhai.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***000***

DOA PEMBUKAAN PERTANDINGAN SEPAK BOLA POLRES KEBUMEN
SENIN, 20 JUNI 2022

الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ، وَبِهِ نَسْتَعِيْنُ عَلَى أُمُورِ الدُّنْيَا وَالدِّينِ، وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلىَ أَشْرَفِ الـمُرْسَلِينَ وَعَلىَ آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْـمَـعِينَ، أَمَّا بَعْدُ

Ya Allah Ya Tuhan kami,
Puji tasyakur kami haturkan kehadirat-Mu, karena hanya atas kemudahan dan pertolongan yang Engkau berikan, hari ini kami berkumpul bersama pada kegiatan Pembukaan Pertandingan Sepak Bola dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022. Karuniakan kelancaran dan keberkahan pada kegiatan yang kami selenggarakan, agar sportifitas dan semangat kebersamaan menjadi pedoman dalam pertandingan.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Membimbing
Jadikan pertandingan ini sebagai sarana untuk melatih dan meningkatkan keterampilan kami, juga menjadi wadah untuk mengobarkan semangat kompetisi diantara kami; oleh karena itu Ya Allah, tanamkan sikap disiplin dalam diri kami agar kami dapat mengikuti setiap pertandingan dengan tertib dan sportif.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Perkasa
Karuniakan kepada kami kesehatan dan keselamatan. Tumbuhkan jiwa kesatria dalam diri kami agar kami mampu menyikapi kemenangan dan kekalahan dengan cara yang baik dan bijaksana. Ya Rabbi, bimbing kami untuk saling menasihati dalam mengerjakan kebaikan dan menghindari kedurhakaan.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengampun
Ampunilah segala dosa dan kekeliruan kami, kedua orang tua kami, guru kami, serta para pemimpin dan pendahulu kami. Hanya kepada Engkaulah kami menyembah, dan hanya Engkaulah tempat kami meminta. Perkenan permohonan kami..

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA PEMBERANGKATAN ROMBONGAN BANSOS POLRES KEBUMEN
SENIN, 20 JUNI 2022

الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ أَنْعَمَنَا بِنِعْمَةِ اْلإِيْمَانِ وَاْلإِسْلاَمِ. وَنُصَلِّيْ وَنُسَلِّمُ عَلَى خَيْرِ اْلأَنَامِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ أَمَّا بَعْدُ

Allohuma Ya Allah, Ya Rahman Ya Rahim
Wahai Tuhan Kami Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, puji tasyakur tiada henti kami haturkan kehadirat-Mu, karena hanya atas limpahan taufik dan hidayah-Mu hari ini kami hadir bersama pada kegiatan Pemberangkatan Rombongan Bakti Sosial Polres Kebumen dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022. Berikan kemudahan dan kelancaran pada kegiatan yang kami selenggarakan, agar Bakti Sosial yang kami adakan dapat berjalan dengan tertib, lancar, dan dapat memberikan kebaikan dan kemanfaatan bagi masyarakat.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Bijaksana
Melalui kegiatan Bakti Sosial Polres Kebumen ini semoga Engkau kuatkan rasa empati dan kepedulian kami agar semangat saling membantu dan bekerja sama dapat terus lestari dalam hati dan kebiasaan kami. Ya Allah, kokohkan keimanan kami, serta muliakan akhlak dan kepribadian kami, agar kami dapat mewujudkan lingkungan sosial yang aman dan menenteramkan.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa,
Karuniakan kepada kami kesehatan yang mengutkan amal kebaikan, berikan kepada kami kelapangan rejeki yang menambah kedermawanan, serta bimbinglah kami agar dapat saling menasihati didalam menunaikan kebaikan dan menjauhi kedurhakaan. Ya Rabbi, iringi setiap langkah kami agar senantiasa berada di jalan yang Engkau ridhoi.

Ya Allahu Ya Mujib,
Hanya kepada Engkaulah segala doa dan permohonan kami pohonkan. Terimalah doa dan bhakti kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

***0000***

DOA PEMBAGIAN DOORPRIZE SEPEDA SANTAI POLRES KEBUMEN
AHAD, 19 JUNI 2022

الْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ الْعَالَمِينَ، وَبِهِ نَسْتَعِيْنُ عَلَى أُمُورِ الدُّنْيَا وَالدِّينِ، وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلىَ أَشْرَفِ الـمُرْسَلِينَ وَعَلىَ آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْـمَـعِينَ، أَمَّا بَعْدُ

Ya Allah Ya Tuhan kami,
Puji tasyakur kami haturkan kehadirat-Mu, karena hanya atas kemudahan dan pertolongan yang Engkau berikan, hari ini kami dapat menyelesaikan kegiatan Sepeda Gembira dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022. Karuniakan keberkahan pada kegiatan yang kami selenggarakan, agar pertemuan dan kebersamaan kami dapat menjadi simpul yang menguatkan persaudaraan dan kekeluargaan dianta kami.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa,
Jadikan kegiatan yang kami selenggarakan ini sebagai amal yang bernilai ibadah disisi-Mu. Tumbuh dan lestarikan nilai-nilai perpaduan diantara kami, agar kami dapat menjawab dan menyelesaikan setiap tantangan tugas yang kami hadapi. Ya Allah, kuatkan keimanan kami, lapangkan pikiran kami, serta muliakah akhlak dan kepribadian kami, agar kami dapat menunaikan tugas-tugas kami dengan baik dan hanya mengharap keridhoan-Mu.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengampun
Ampunilah segala dosa dan kekurangan kami, kedua orang tua kami, guru kami, serta para pemimpin dan pendahulu kami. Ya Rabbi, hanya kepadamulah kami menyembah dan hanya kepadamu pula kami pohonkan doa. Perkenankan doa kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

****0000***

DOA KEGIATAN SEPEDA GEMBIRA DALAM RANGKA HUT BHAYANGKARA 2022
AHAD, 19 JUNI 2022

الْحَمْدُ ِللهِ الَّذِيْ أَنْعَمَنَا بِنِعْمَةِ اْلإِيْمَانِ وَاْلإِسْلاَمِ. وَنُصَلِّيْ وَنُسَلِّمُ عَلَى خَيْرِ اْلأَنَامِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى اَلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ أَمَّا بَعْدُ

Allohuma Ya Allah, Ya Rahman Ya Rahim
Puji tasyakur tiada henti kami haturkan kehadirat-Mu, karena hanya atas limpahan taufik dan hidayah-Mu, hari ini Engkau himpun kami pada kegiatan Sepeda Gembira dalam rangka Hari Bhayangkara ke-76 Tahun 2022. Naungkanlah perlindungan dan karuniakan keberkahan, agar kegiatan yang kami selenggarakan dapat berjalan dengan tertib, lancar, dan dapat memberikan kemanfaatan.

Ya Allah, Yang Maha Mengetahui
Melalui kegiatan sepeda gembira ini semoga Engkau rekatkan semangat kebersamaan dan persaudaraan diantara kami agar mampu saling membahu dan bekerja sama dalam setiap upaya yang kami lakukan untuk mewujudkan tatanan sosial dan lingkungan yang aman, tertib, kondusif, dan sejahtera.

Ya Allah, Tuhan Yang Maha Bijaksana
Tuntun dan bimbinglah kami dalam menapaki jalan pengabdian yang Engkau ridhoi. Arahkan kami dalam membangun kepribadian Polri yang Presisi, guna mendukung pemulihan ekonomi dan reformasi struktural untuk mewujudkan Indonesia tangguh. Ya Rabbi, karuniakan kejujuran dan ketulusan dalam pelaksanaan tugas-tugas Kepolisian agar insan Polri makin disukai dan dicintai,

Ya Allah Ya Ghaffar, Tuhan Yang Maha Pengampun
Ampunilah segala dosa dan kekeliruan kami, kedua orang tua, guru kami, serta para pemimpin dan pendahulu kami. Perkenankanlah doa dan permohonan kami.

رَبّنَا آتِنَا فِى لدُّنْيَا حَسَنَةْ وَفِى الْاَخِرَةِ حَسَنةْ وَقِنَأ عَذَابً النَّار
سُبْحَانَ رَبِّكَ رَبِّ الْعِزَّةِ عَمَّا يَصِفُوْنَ وَسَلاَمٌ عَلَى الْمُرْسَليْنَ والْحَمْدُ لِلهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ




That's the article Doa Kegiatan Kepolisian Lainnya

That's it for the article Doa Kegiatan Kepolisian Lainnya this time, hopefully can be useful for all of you. okay, see you in another article post.

You are now reading the article Doa Kegiatan Kepolisian Lainnya with link address https://doaislamupdate.blogspot.com/2022/07/doa-kegiatan-kepolisian-lainnya.html
Comment Policy: Please write your comments that match the topic of this page post. Comments containing links will not be displayed until they are approved.
Open Comments
Close Comment